Waduk Darma, Wisata Andalan Kuningan

Ketika kita tanyakan pada masyarakat Kuningan khususnya tentang tempat wisata apa yang paling di kenal oleh masyarakat di Kuningan  maka jawabannya pasti waduk darma. Hampir semua orang Kuningan mengetahui dan banyak yang pernah mengunjunginya. Karena waduk darma merupakan salah satu tempat wisata andalan Kuningan.
Berada di Kecamatan Darma dan lokasinya yang berada di samping jalan utama dimana Bus, elp, dan kendaraan-kendaraan yang dari Kuningan menuju Cikijing atau Ciamis maka tidak heran jika Waduk Darma menjadi sebuah objek wisata yang banyak pengunjungnya.

Apalagi ketika hari Libur dan Hari Raya maka di sini padat dengan pengunjung.  Waduk Darma sendiri memiliki daerah yang sangat luas, sehingga jika kita ke Puncak Gunung atau ke tempat-tempat tinggi maka lokasi waduk darma selalu terlihat.
Selain sebagai Objek Wisata, keberadaan waduk darma sangat di butuhkan oleh masyarakat sekitar. Khususnya untuk para petani yang pengairan untuk sawahnya di alirkan dari waduk. Waduk Darma juga merupakan sentra pembudidayaan ikan di Kuningan, khususnya ikan nila dan ikan mas. Kita bisa membeli ikan ke peternak ikan yang mempunyai keramba apung di Waduk Darma. Air di Waduk juga dialirkan untuk kebutuhan air PDAM dan disalurkan kerumah-rumah warga di beberapa daerah di Kuningan.

Wisata yang ditawarkan di Objek Wisata Waduk Darma ini cukup banyak diantaranya yaitu menaiki perahu keliling waduk darma, mainan anak-anak seperti ayunan dan kereta-keretaan, dan terdapat pula cottage jika kita ingin menginap di sini atau membuat acara kumpul-kumpul. Jangan takut kelaparan atau kehausan, karena di waduk darma ini banyak pula pedagang-pedagang yang berjualan jadi bisa teratasi.

Jika kita mau dan mempunyai waktu luang bisa mencoba mengelilingi Waduk Darma dengan Motor atau sepeda. Kita akan mendapatkan beberapa tempat yang bagus untuk photo serta beberapa tempat yang menarik. Untuk rute mengelilingi waduk darma, kita bisa memulainya di Desa Jagara kemudian kita akan melewati beberapa desa seperti Desa Sakerta dan terakhir kita bisa keluar di Desa Cipasung. Sangat seru dan wajib di coba untuk mengelilingi Waduk Darma.

Waja Kopi

Saya seorang traveller yang banyak mengunjungi wisata yang ada di dunia, come travel with me and stay tune on my blog! enjoy :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar